Berikut Ini Video Suasana Musibah Longsor di Cadas Pangeran
Mobil Tertimpa Batu Besar Bencana Longsor di Cadas Pangeran - Sekitar jam 3 sore tadi (Sabtu 29 Oktober 2022) terjadi musibah longsor terjadi di Cadas Pangeran Kabupaten Sumedang. Sedikitnya dua kendaraan roda empat yang tengah melintas rusak berat tertimpa batu besar dari atas bukit yang ada di sisi jalan.
Musibah Longsor di Cadas Pangeran ini mengakibatkan jalan tertutup oleh tanah merah bercampur batu yang terbilang besar hingga menutup badan jalan. Akibatnya akses Bandung – Cirebon lalu lintasnya macet total.
Warga setempat yang menyaksikan musibah ini menceritakan bahwa suara longsor tersebut bergemuruh dan terdengar juga suara tabrakan kendaraan.
Posting Komentar
Posting Komentar